Pedagang Minta Pasar Way Kandis Direnovasi

RADIO SUARA WAJAR  – Sejumlah pedagang Pasar Way Kandis berharap Pemkot Bandar Lampung merenovasi keberadaan Pasar Way Kandis yang sudah sekitar 15 tahun belum dipugar.  Kondisi pasar sudah dianggap tidak layak dibanding pasar-pasar yang ada di  Bandar Lampung.

“Kalau bisa sih direnovasi, karena kondisinya pengap, beberapa bangunannya sudah tidak layak, kayu- kayunya banyak yang lapuk,” ujar Siti pedagang ikan di Pasar Way Kandis, Minggu (28/12/2015).

Menurut Siti, Pasar Way Kandis menjadi salah satu pasar yang bisa dibilang cukup ramai, namun karena kondisnya yang sumpek yang membuat pedagang dan pembeli tidak nyaman. “Sumpek, kalau bisa direnovasi biar bagus, jadi pembeli juga nyaman, pedagangnya jadi untung,” jelasnya.

 

1042 Total Views 1 Views Today

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *