Pimpinan FSGM : “Mgr. Henri menaruh perhatian begitu tinggi terhadap hidup rohani”

Sr. M. Aquina, FSGM bersama sejumlah suster lainnya dan Uskup Keuskupan Agats-Asmat, Papua Mgr. Aloysius Murwito, OFM saat menjenguk Mgr. Henri beberapa waktu lalu di Rumah Sakit St. Carolus Jakarta. Sumber : Dokumen Keuskupan Tanjungkarang
BANDAR LAMPUNG, RADIO SUARA WAJAR – Provinsial Fransiskanes dari Santo Georgius Martir (FSGM), Sr. M. Aquina, FSGM mempunyai kesan “dalam” terhadap mandiang Mgr. Dr. Andreas Henrisoesanto, SCJ.
Diakhir masa hidup Mgr. Henri, Sr. Aquina begitu terkesima oleh tindakan yang dilakukan uskup kedua di Keuskupan Tajungkarang ini.
“Saya sendiri sangat terkesan pada akhir hidup beliau, sehari sebelum masuk ke ruangan ICU, itu bagaimana dalam kondisi sadar dan tidak, tetapi yang muncul dalam diri beliau, setiap melihat orang selalu memberkati,” kenang pimpinan pada suster FSGM kepada Radio Suara Wajar, Kamis malam 10 Maret 2016.
Dikatakan Sr. Aquina bahwa Mgr. Henri menaruh perhatian begitu tinggi terhadap hidup rohani.
“Dan ini begitu mengesan dan itu menjadi kekuatan bekal bagi beliau sendiri, sehingga meskipun dalam situasi sakit yang muncul juga sesuatu yang indah dan menjadi berkat bagi kita semua,” pungkasnya.***
Reporter : Robert
Editor : Kakek Boncel