30 Tahun Dufan Berbagi Keceriaan

309680_ancol-gelar--clean-up-the-beach-_663_382

Ancol Gelar “Clean Up The Beach”

VIVA.co.id – Menyambut perayaan ulang tahunnya yang ke-30, Dunia Fantasi (Dufan) Ancol Taman Impian terus membagikan keceriaan yang dibalut dalam tema “Amazing Fun”. Konsep keceriaan tersebut dihadirkan melalui wahana baru seperti Ice Age & Hello Kitty Adventure serta rangkaian acara khusus.

309685_ancol-gelar--clean-up-the-beach-_421_237
Tidak berhenti sampai disitu, khusus di bulan April 2015, Dufan kembali memberikan berbagai kemudahan dan manfaat untuk bebas rekreasi ke Dufan selama 1 tahun. Dengan membeli tiket Annual Pass, pengunjung akan mendapatkan kartu Annual Pass yang dapat digunakan untuk gratis ke Dufan setiap hari (termasuk Sabtu, Minggu, & Hari Libur Nasional) selama 1 tahun.

Cara mendapatkannya sangat mudah, pengunjung cukup dengan membeli tiket Annual Pass di loket Dufan/ Indomaret/ 7-Eleven. Khusus untuk struk pembelian Indomaret & 7-Eleven berlaku 30 hari sejak masa pembelian.

309689_ancol-gelar--clean-up-the-beach-_421_237
Selanjutnya tunjukkan tiket/ struk pembelian Annual Pass di pintu gerbang Dufan, lalu pengunjung akan diarahkan ke tempat pembuatan kartu Annual Pass, di sana, pengunjung harus mengisi form identitas dan juga melakukan pengambilan foto dan sidik jari. Setelah itu, kartu Annual Pass dapat dimiliki pengunjung dan juga langsung dapat digunakan untuk gratis rekreasi ke Dufan selama 1 tahun.

309679_ancol-gelar--clean-up-the-beach-_421_237
Mudah bukan? Jangan sampai kelewatan ya karena periode penjualan terbatas hanya sampai 30 April 2015. Ancol Luar Biasa.

Info lebih lanjut hubungi
Ancol Customer Care : (021) 29 222 222
Facebook : Dufan – Taman Impian Jaya Ancol
Twitter : @ancoltmnimpian
Instagram : @ancoltamanimpian

852 Total Views 1 Views Today

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *