Makrab Keluarga Mahasiswa-Pelajar Katolik Sumatera Bagian Selatan (KMPKS)

KMPKSRADIO SUARA WAJAR –  Keluarga Mahasiswa-Pelajar Katolik Sumatera Bagian Selatan (KMPKS) mengadakan malam keakraban (makrab) bagi mahasiswa-mahasiswi baru di kompleks bumi perkemahan, Cangkringan, Sleman, Sabtu-Minggu, (26-27/9).

Tema makrab tahun ini adalah ‘Harmoni dalam Simponi KMPKS”. Acara ini diikuti oleh 92 orang, yang terdiri dari panitia dan mahsiswa baru dari berbagai kampus yang ada di Yogyakarta. Hadir juga beberapa mahasiswa undangan yang tidak termasuk dalam KMPKS. Panitia acara ini terdiri dari frater-frater SCJ dan pengurus harian KMPKS.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk saling mengenal dan membangun kekeluargaan serta keakraban bagi mahsiswa-mahasiswi Katolik yang berasal dari Keuskupan Agung Palembang dan Keuskupan Tanjungkarang. Makrab ini dikemas dalam acara berbagai permainan, pentas seni, inaugurasi, api unggun, serta outbond. Makrab ini ditutup dengan evaluasi bersama dan perencanaan program kegiatan yang akan datang. Perayaan Ekaristi yang dipimpin Rm Frans. Suradi SCJ sebagai moderator KMPKS.

KMPKS merupakan salah satu komunitas mahasiswa di Yogyakarta yang sudah berumur lebih dari 33 tahun. Makrab merupakan salah satu program acara tahunan dari komunitas ini. Rasa senasib dan sepenanggungan di medan studi menjadi tali pengikat rasa kekeluargaan yang senantiasa dibangun dalam komunitas ini.

 

1652 Total Views 1 Views Today

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *