Tanamkan Nilai Kemanusiaan, SMA Negeri 13 Gelar Donor Darah
SUARAWAJARFM.com, BANDARLAMPUNG — SMA Negeri 13 Bandarlampung, melalui ekskul Palang Merah Remaja (PMR) menggelar kegiatan bakti sosial donor darah, yang dilaksanakan di sekolah setempat, Jumat 14 Februari 2020.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, SMA 13 Bandarlampung, Samijo, mengatakan, ditargetkan dalam baksos ini bisa mendapatkan 60 kantong darah, yang kemudian disalurkan melalui PMI.
“Pesertanya dari siswa-siswi kita yang sudah berusia 17 tahun, juga dari guru dan masyarakat sekitar. Semoga kegiatan ini bisa membantu saudara kita yang tengah membutuhkan darah,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua PMR SMA Negeri 13 Bandarlampung, Thegi Samaji mengatakan, bahwa kegiatan ini memang rutin dilaksanakan, selain baik untuk kesehatan, juga untuk kemanusiaan.
Pada kesempatan yang sama, Merizka, siswi kelas XII SMA 13, usai melakukan donor darah mengaku sangat senang mengikuti donor darah, karena bisa membantu sesama.***
Editor : Robert